.:: Welcome To My World ::.

Minggu, 20 Oktober 2013

WiraUsaha

Alhamdulillah..alhamdulillah..alhamdulillah....

cuma puji syukur atas nikmat Allah SWT yang bisa aku ucapkan saat ini..
untuk kesekian kalinya WishList ku kembali di ijabah olehNYA...

Agustus 2013 saya mengambil keputusan besar, banyak yang pro kontra di kalangan keluaarga dan sahabat..
ya..keputusan ku untuk berhenti bekerja di perusahaan BUMN yang telah aku jalani selama 2 tahun terakhir harus aku sudahi...
Bukan perkara mudah mengambil keputusan untuk resign, banyak perhitungan,masukan dan support dari orang-orang terdekat..
aku sudah mantap untuk menjadi wiraausahawan, dan menghentikan karierku di dunia kerja kantoran..aku hanya tidak ingin terikat dengan sistem kerja yang ada, aku hanya ingin mendapatkan rezeki dengan pemikiran sendiri, usaha sendiri, dan lebih diketahui keberkahan nya.
berpegang pada sunnah Rosulullah SAW.. " Pintu Rezeki itu ada 10 dan 9 di antaranya berasal dari perdagangan".
bukankah Rosul mengajarkan dan mencontohkan pada kita bagaimana ia berdagang..

Awalnya keluarga banyak yang kontra pada keputusan ku ini..setelah dengan susah payah dan lewat tetes keringat dan darah.. (lebay dikit :D) akhirnya aku bisa meyaki nkan pihak keluarga dan meminta meridhoi apa yang sedang aku rintis.

Alhamdulillah..keluargaku demokratis..hehee..mereka mensupport apa yang sedang aku jalani sekarang..
hemm..akhirnya aku bisa mencoret 1 lagi wishlist ku.. yaitu memiliki Usaha Sendiri
ya..Usaha Server Pulsa, Jual beli Hp dan Accesorisnya... Semoga Berkah Ya allah... Amiiiin.

Coret 1 Lagi ya :D



  1. Lulus  S1 dalam 3,5 tahun
  2. Lulus kuliah ingin dapat kerja di perusahaan besar seperti (pertamina,telkom,bank mandiri,dll)
  3. Punya kamera nikon pro (semi pro jg boleh)..hee
  4. Punya motor sendiri
  5. Punya rumah yang sederhana
  6. ISTRI YG SOLEHA (kalau bisa yang cantik,baik hati,tidak sombong,rajin menabung.. :D )
  7. Punya usaha sendiri
  8. Naikin haji orang tua
  9. Naik haji sama istri
  10. Ingin punya anak cukup 2 aja (laki-laki dan perempuan)
  11. Ingin masuk syurga bersama keluarga..AMIEEN..

Tidak ada komentar:

Posting Komentar